TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 15:63

Konteks
15:63 Tetapi orang Yebus, m  penduduk kota Yerusalem, n  tidak dapat o  dihalau oleh bani Yehuda p . Jadi orang Yebus itu masih tetap diam bersama-sama dengan bani Yehuda di Yerusalem sampai sekarang.

Yosua 16:10

Konteks
16:10 Tetapi orang Kanaan yang diam di Gezer tidaklah dihalau mereka. Jadi orang Kanaan itu masih tetap tinggal di tengah-tengah suku Efraim sampai sekarang, tetapi menjadi budak rodi. h 

Keluaran 23:29-33

Konteks
23:29 Aku tidak akan menghalau mereka dari depanmu dalam satu tahun, supaya negeri itu jangan menjadi sepi, dan segala binatang hutan u  jangan bertambah banyak melebihi engkau. 23:30 Sedikit demi sedikit Aku akan menghalau mereka dari depanmu, sampai engkau beranak cucu sedemikian, hingga engkau dapat memiliki v  negeri itu. 23:31 Aku akan menentukan batas daerahmu dari Laut Teberau sampai Laut Filistin dan dari padang gurun sampai sungai Efrat, w  sebab Aku akan menyerahkan penduduk negeri itu ke dalam tanganmu, sehingga engkau menghalau x  mereka dari depanmu. 23:32 Janganlah mengadakan perjanjian y  dengan mereka ataupun dengan allah mereka. 23:33 Mereka tidak akan tetap diam di negerimu, supaya mereka jangan membuat engkau berdosa kepada-Ku, dengan beribadah kepada allah mereka, sebab tentulah hal itu menjadi jerat z  bagimu."

Bilangan 33:52-56

Konteks
33:52 maka haruslah kamu menghalau semua penduduk negeri itu dari depanmu dan membinasakan segala batu berukir kepunyaan mereka; juga haruslah kamu membinasakan segala patung tuangan mereka dan memusnahkan segala bukit l  pengorbanan mereka. 33:53 Haruslah kamu menduduki negeri itu dan diam di sana, sebab kepadamulah Kuberikan negeri itu untuk diduduki. m  33:54 Maka haruslah kamu membagi negeri itu sebagai milik pusaka dengan membuang undi n  menurut kaummu: o  kepada yang besar jumlahnya haruslah kamu memberikan milik pusaka yang besar, dan kepada yang kecil jumlahnya haruslah kamu memberikan milik pusaka yang kecil; p  yang ditunjuk oleh undi bagi masing-masing, itulah bagian undiannya; menurut suku q  nenek moyangmu haruslah kamu membagi milik pusaka itu. 33:55 Tetapi jika kamu tidak menghalau penduduk negeri itu 1  dari depanmu, maka orang-orang yang kamu tinggalkan hidup dari mereka akan menjadi seperti selumbar di matamu dan seperti duri r  yang menusuk lambungmu, dan mereka akan menyesatkan kamu di negeri yang kamu diami itu. 33:56 Maka akan Kulakukan kepadamu seperti yang Kurancang melakukan kepada mereka. s "

Yudas 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Yudas, a  hamba Yesus Kristus b  dan saudara Yakobus, kepada mereka, yang terpanggil, c  yang dikasihi dalam Allah Bapa, dan yang dipelihara untuk Yesus Kristus. d 

Yudas 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Yudas, a  hamba Yesus Kristus b  dan saudara Yakobus, kepada mereka, yang terpanggil, c  yang dikasihi dalam Allah Bapa, dan yang dipelihara untuk Yesus Kristus. d 

Roma 6:12-14

Konteks
6:12 Sebab itu hendaklah dosa jangan berkuasa r  lagi 2  di dalam tubuhmu yang fana, supaya kamu jangan lagi menuruti keinginannya. 6:13 Dan janganlah kamu menyerahkan anggota-anggota tubuhmu kepada dosa untuk dipakai sebagai senjata kelaliman, s  tetapi serahkanlah dirimu kepada Allah sebagai orang-orang, yang dahulu mati, tetapi yang sekarang hidup. Dan serahkanlah anggota-anggota tubuhmu kepada Allah untuk menjadi senjata-senjata kebenaran. t  6:14 Sebab kamu tidak akan dikuasai u  lagi oleh dosa, karena kamu tidak berada di bawah hukum Taurat, v  tetapi di bawah kasih karunia. w 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[33:55]  1 Full Life : JIKA KAMU TIDAK MENGHALAU PENDUDUK NEGERI ITU.

Nas : Bil 33:55

Jikalau bangsa Israel gagal untuk mengusir semua bangsa Kanaan yang jahat serta membinasakan semua pusat penyembahan berhala mereka, maka Allah akan membiarkan orang Kanaan itu menyusahkan orang Israel, dan Dia sendiri akan menghukum mereka. Demikian pula, jikalau gereja Yesus Kristus membiarkan dosa di tengah-tengah mereka, maka kesulitan, kehancuran, dan kematian akan menimpa gereja dan jiwa para anggotanya. Allah akan mengizinkan umat-Nya diinjak-injak oleh dunia yang jahat ini yang tidak dilawan oleh mereka

(lihat cat. --> Mat 5:13).

[atau ref. Mat 5:13]

[6:12]  2 Full Life : HENDAKLAH DOSA JANGAN BERKUASA LAGI.

Nas : Rom 6:12

Karena dosa sudah dikalahkan, saudara harus senantiasa menentang usahanya untuk berkuasa kembali. Karena dosa berusaha memerintah terutama melalui keinginan-keinginan tubuh, maka keinginan ini harus dilawan dengan iman kepada Kristus

(lihat cat. --> Rom 6:15 berikut).

[atau ref. Rom 6:15]

Kita dapat melakukan hal itu dengan menyangkal keinginan jahat tubuh kita (ayat Rom 6:12), menolak untuk menyerahkan anggota tubuh kepada dosa (ayat Rom 6:13), dan mempersembahkan tubuh dan seluruh kepribadian kita sebagai hamba kepada Allah dan kebenaran (ayat Rom 6:13-19).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA